Pages

Thursday, October 23, 2014

Mourinho dan Chelsea tidak Cengeng


Saat Chelsea mengalami krisis penyerang saat melawan Manchester United pada pertandingan lanjutan Premier League, di Old Trafford, Minggu (26/10/2014), yaitu karena The Blues sebelumnya kehilangan Diego Costa karena penyerang tim nasional Spanyol tersebut mengalami cedera hamstring. Selanjutnya, Loic Remy yang harus masuk ruang perawatan, namun Chelsea tidak cengeng, setidaknya itu komentar Mourinho, pelatih Chelsea.

Dengan cederanya Costa dan Remy, London Biru praktis hanya bisa mengandalkan Didier Drogba sebagai penyerang. Meski begitu, Manajer Jose Mourinho, bersikap santai terhadap krisis penyerang yang dialami timnya.

"Saya tidak khawatir. Saat seorang pemain cedera, masih ada pemain lain. Rabu (22/10/2014) adalah hari libur dan dokter dilarang menghubungi saya untuk berbicara soal cedera. Saya tidak ingin berbicara mengenai cedera yang dialami MU. Saya tidak ingin tahu," tegas Mourinho.

"Kami tidak menangisi pemain yang cedera. Itu filosofi kami. Kami tak menangis. Kami hanya berpikir bahwa pemain lain dapat kesempatan saat salah satu pemain cedera. Kami tidak bersembunyi. Pada saat ini, kami memiliki sejumlah pemain yang tidak bisa bermain. Kami akan menyiapkan laga nanti pada Kamis, Jumat, dan Sabtu untuk berusaha berada di level terbaik kami saat melawan tim yang sangat hormati," tuturnya.


Sumber :
http://bola.kompas.com

Related Posts